Akhir-akhir ini aku tengah dilanda cemburu.
Aku cemburu pada banyak orang, pada mereka yang setiap harinya bisa berkarya..
lagi aku cemburu pada teman-temanku, Nindit dan Phani.
Rasa cemburu itu aku ganti dengan rasa ingin tahuku agar aku bisa menulis seperti mereka, menulis dengan rasa ikhlas, menulis dari apa yang bisa mereka tulis, dan menulis dengan penuh warna.
Dulu mereka juga merasakan apa yang aku rasakan,mereka cemburu pada mereka yang berkarya. Tapi rasa cemburu mereka terbayarkan dengan tulisan-tulisan yang begitu apik, tulisan yang penuh makna, tulisan yang tak sekedar mereka tulis.Mereka obati kecemburuan itu dengan membaca banyak karya, mereka rajin untuk menghasilkan karya dengan selalu menulis setiap harinya.Ah, aku terlalu banyak keinginan, aku ingin seperti mereka, tapi aku tak berusaha seperti mereka yang belajar banyak dan banyak belajar.
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 komentar:
Posting Komentar