Syarifah Fajri Maulidyah

  

Syarifah Fajri Maulidyah
Putri Pariwisata Kalbar 2014
Mewakili Indonesia pada Miss Tourism International

---------

Pengalaman
Menjadi putri pariwisata itu adalah tanggung jawab. Tugas saya tidak hanya mendampingi para pejabat yang berkunjung ke tempat pariwisata di berbagai propinsi Indonesia, tapi juga memperkenalkan tempat wisata Indonesia, baik di mancanegara maupun kepada masyarakat Indonesia. Banyak warga Indonesia yang belum mengetahui keragaman objek wisata Indonesia.

Wisata Kalbar
Saya melihat Kalbar sudah cukup baik. Pemerintah terus bekerja keras untuk meningkatkan pariwisata Kalbar agar menarik minat turis manca negara. Sebagai anak Kalbar, tentu saja saya punya tugas untuk memperkenalkan Kalbar. Untuk itu perlu kerjasama semua pihak.

Yang Bikin Kangen
Banyak hal yang saya rindukan. Apalagi saya harus tinggal jauh dari ibu kota, jauh dari keluarga. Keluargalah yang paling saya rindukan. Saya juga penyuka kuliner. Makanan-makanan Pontianak yang tak kalah enaknya, menjadi hal yang paling dirindukan. Saya bangga lahir dan besar di Pontianak. Keadaan sumber daya manusia dan alam daerah ini tak kalah menarik dengan provinsi lain.

Pesan Generasi Muda
Silahkan capai mimpi dengan ikut ajang kontes kecantikan seperti ini. Namun saya pribadi punya pandangan untuk tidak ambisius mencapainya. Banyak orang yang ambisius, ketika tidak tercapai, dia lalu drop. Terpenting usaha yang dilakukan harus disertai doa dan tawakal kepada Allah. Saya tidak mungkin menjadi juara jika Allah tidak mengiyakan.

Kesempatan Jadi Artis

Saat ini saya masih fokus pada tanggung jawab sebagai seorang Putri Pariwisata. Kedepan jika memang ada kesempatan, mungkin saja saya akan mencobanya.  
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar: